Survei LSI Denny JA Sebut Prabowo Subianto Juara di Provinsi Terbesar Jawa Barat, Jawa Timur, dan Banten

Avatar photo

- Pewarta

Selasa, 3 Oktober 2023 - 11:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto saat bersama Masyarakat. (Facbook.com/@Prabowo Subianto)

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto saat bersama Masyarakat. (Facbook.com/@Prabowo Subianto)

APAKABARINDONESIA.COM – Hasil Survei LSI Denny JA mengungkap capres Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto unggul di 3 Provinsi terbesar yakni Jawa Barat, Jawa Timur dan Banten.

“Di Jawa Barat yang kantong pemilihnya terbesar atau pemilihnya paling banyak, kurang lebih 17,5% dari populasi pemilih di Indonesia.”

“Disini Prabowo unggul di angka 37,6%, sementara Ganjar 26,7%, Anies 23,3%.” ungkap Adjie Alfaraby Peneliti LSI Denny JA, Senin, 2 Oktober 2023.

Jadi, dapat disimpulkan bahwa di Jawa Barat di Survei September 2023 ini Prabowo juga masih unggul.

Provinsi Jawa Barat merupakan kantong suara Prabowo dalam dua kali Pemilu 2014 dan 2019 selalu menang di sini

Baca artikel lainnya di sini: Survei LSI Denny JA Sebut Prabowo Unggul Atas Ganjar di Publik yang Puas Terhadap Kinerja Presiden Jokowi

Sementara di Provinsi Jawa Timur pemilih terbesar kedua 16,3% nampak ketat pertarungan antara Prabowo dan Ganjar.

“Prabowo unggul tipis di angka 44,2%, Ganjar di angka 41,5% sementara Anies 11,5%,” kata Adjie Alfaraby.

“Meski Anies sudah berkoalisi dengan Cak Imin Ketum PKB yang kuat secara basis di Jawa Timur, bahwa Anies di Jawa Timur belum signifikan dan masih lebih unggul Prabowo.” imbuhnya.

Rilisbisnis.com mendukung program publikasi press release di media khusus ekonomi & bisnis untuk memulihankan citra yang kurang baik ataupun untuk meningkatan reputasi para pebisnis/entrepreneur, korporasi, institusi ataupun merek/brand produk.

“Kemudian, di Banten Prabowo unggul dengan Elektabilitas sebesar 51.3%, Ganjar 13.3%, Anies sebesar 30.0%.” lanjut Adjie Alfaraby.

Survei LSI Denny JA ini dilakukan pada periode 4-12 September 2023 menggunakan survei tatap muka (face to face interview) kepada kepada 1200 responden di seluruh Indonesia.

Adapun, Margin of Error survei ini sebesar 2.9%.***

Berita Terkait

Ini Respons Istana Soal Isu Mundurnya Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi
Pertemuan Dirancang oleh Saya, Jumhur Hidayat dan Ferry Juliantono, Rocky Gerung Bertemu Sufmi Dasco
Sekjen PDIP Hasto Kristianto Ungkap Ancaman kepada Dirinya Jika PDIP Memecat Joko Widodo atau Jokowi
Soal Peluang AHY Ikuti Jejak SBY di 2030, Partai Demokrat Merespons Positif Terkait Pernyataan Presiden
Tak Sebut Nama Gibran Rakabuming Raka, Presiden Prabowo Subianto Beri Kode Soal Calon Presiden ke 9
Ketua DEN Luhut Binsar Pandjaitan Tanggapi Kritik Publik Terhadap Pemerintah Lewat Aksi ‘Indonesia Gelap’
Jokowi Sempat Negosiasi Menolak untuk Berikan Sambutan di Puncak Peringatan HUT ke-17 Gerindra
Di Depan Jokowi, Prabowo Subianto: Kalau Saya Kecewakan Kepercayaan Rakyat, Saya Malu Maju Lagi

Berita Terkait

Selasa, 8 April 2025 - 10:11 WIB

Pertemuan Dirancang oleh Saya, Jumhur Hidayat dan Ferry Juliantono, Rocky Gerung Bertemu Sufmi Dasco

Sabtu, 22 Maret 2025 - 13:47 WIB

Sekjen PDIP Hasto Kristianto Ungkap Ancaman kepada Dirinya Jika PDIP Memecat Joko Widodo atau Jokowi

Kamis, 27 Februari 2025 - 07:06 WIB

Soal Peluang AHY Ikuti Jejak SBY di 2030, Partai Demokrat Merespons Positif Terkait Pernyataan Presiden

Rabu, 26 Februari 2025 - 10:53 WIB

Tak Sebut Nama Gibran Rakabuming Raka, Presiden Prabowo Subianto Beri Kode Soal Calon Presiden ke 9

Kamis, 20 Februari 2025 - 08:59 WIB

Ketua DEN Luhut Binsar Pandjaitan Tanggapi Kritik Publik Terhadap Pemerintah Lewat Aksi ‘Indonesia Gelap’

Berita Terbaru